Tips Praktis Merawat Bunga Anggrek Agar Tetap Indah

Tips merawat bunga Anggrek adalah informasi yang cukup menarik. Tanaman yang satu ini dikenal keindahannya, dibudidayakan dengan berbagai jenisnya, serta memiliki nilai jual yang cukup tinggi. Jika kita mengatahui tips merawat bunga Anggrek, bisa jadi suatu saat kita bisa mendapatkan keuntungan.

Anggrek adalah tanaman hias yang telah dikenal sejak lama. Banyak cerita terkait tanaman hias yang satu ini dengan berbagai versinya. Misalnya di Cina, tanaman ini menjadi simbol keharuman kaisar. Bagi bangsa Yunani, tanaman ini menjadi simbol kejantanan. Selain itu, negeri seperti Singapura dan Thailand menjadikan bunga ini sebagai simbol negaranya.

Selain keindahan dilihat dari sisi warna dan bentuknya yang khas, tanaman hias yang satu ini juga memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh. Tanaman ini dimanfaatkan sebagai salah satu herbal, menjadi garnis untuk menghiasi tampilan sajian makanan, bunganya juga dimanfaatkan karena aromanya serta manfaat lainnya.

Tanaman Anggrek

Sebelum memahami tips merawat bunga Anggrek, tidak ada salahnya jika kita mengenali tanaman hias yang satu ini. Apalagi jika Anda termasuk orang yang sama sekali belum mengenal Anggrek. Karena tanaman hias ini memiliki keindahan serta manfaat yang banyak.

Berbagai Macam Anggrek, sumber : Travel - Tempo.co
Berbagai Macam Anggrek, sumber : Travel – Tempo.co

Anggrek sebenarnya adalah tanaman yang mudah ditemukan. Tanaman ini bisa tumbuh secara liar di hutan apalagi jika dipelihara atau dibudidayakan. Dilihat dari tampak fisiknya, Anggrek adalah tanaman yang dapat hidup meskipun berada di lingkungan dengan air yang kurang. Namun tanaman ini suka dengan pencahayaan normal dan tidak terlalu terik seperti di gurun.

Tumbuhan ini memilik akar serabut namun agak tebal. Akar ini melekat pada tempat hidup tumbuhannya. Kita sering melihat tanaman ini tidak tumbuh di tanah melainkan melekat pada media seperti batang pohon, arang dan media tanam lainnya.

Sedangkan batangnya pendek dan tebal seperti menyimpan persediaan air. Daun Anggrek juga merupakan daun yang agak tebal hampir menyerupai kaktus. Hal ini juga sesuai dengan karakteristiknya yaitu untuk menyimpan air.

Bunga anggrek berbentuk khas dan menjadi penciri yang membedakannya dari anggota suku lain. Bunga-bunga anggrek tersusun majemuk, muncul dari tangkai bunga yang memanjang, muncul dari ketiak daun. Bunganya simetri bilateral. Helaian Kelopak bunga (sepal) biasanya berwarna mirip dengan mahkota bunga (sehingga disebut tepal).

Buah anggrek berbentuk kapsul yang berwarna hijau dan jika masak mengering dan terbuka dari samping. Bijinya sangat kecil dan ringan, sehingga mudah terbawa angin. Biji anggrek tidak memiliki jaringan penyimpan cadangan makanan, bahkan embrionya belum mencapai kematangan sempurna. Perkecambahan baru terjadi jika biji jatuh pada medium yang sesuai dan melanjutkan perkembangannya hingga kemasakan.

Manfaat Anggrek

Anggrek adalah tanaman yang memiliki berbagai manfaat. Hal ini terbukti karena tumbuhan hias ini memang sudah dijadikan bahan dan bahkan dikonsumsi untuk mendapatkan manfaatnya. Berikut manfaat bunga Anggrek untuk kesehatan dikutip dari halaman sehatq.com :

1. Meredakan stres

Manfaat bunga anggrek yang pertama ialah meredakan stres. Bunga anggrek dapat membantu seseorang merasa lebih tenang dan mengurangi stres. Agar Anda dapat merasa lebih rileks selama berada di rumah, cobalah untuk mendekorasi rumah Anda dengan bunga anggrek.

Perlu Anda ketahui bahwa stres dapat memicu peningkatan hormon kortisol yang dapat berdampak pada kesehatan tubuh Anda, seperti sistem imun, pencernaan, dan sistem reproduksi.

Bunga Anggrek, sumber : Kompas Lifestyle
Bunga Anggrek, sumber : Kompas Lifestyle

2. Meningkatkan kualitas udara

Tumbuhan menyerap karbondioksida dan melepaskan oksigen, begitu pula dengan manfaat bunga anggrek. Oleh karena itu, menempatkan bunga anggrek di sekitar rumah dipercaya dapat membantu meningkatkan kesehatan pernapasan.

3. Meningkatkan fokus

Berdasarkan sebuah penelitian dari University of Michigan, berada di sekitar tanaman dipercaya dapat membantu meningkatkan produktivitas dan konsentrasi seseorang. Oleh karena itu, tentu tidak ada salahnya jika Anda meletakkan bunga anggrek di sekitar ruang kerja untuk meningkatkan fokus.

Tips Merawat Bunga Anggrek

Jasa taman Jogja dan tukang taman lainnya pasti mengerti bagaimana cara merawat bunga yang satu ini. Namun, untuk Anda yang ingin merawatnya sendiri di rumah, tips merawat bunga Anggrek berikut ini menarik untuk Anda ketahui.

1. Tempatkan di tempat yang ideal

Salah satu keunikan tanaman hias ini adalah tempat tumbuhnya. Biasanya Anggrek tumbuh secara epifit atau menumpang di tanaman yang lainnya. Namun sifatnya tidak merugikan. Tentu saja Anggrek juga memanfaatkan tempat tumbuhnya untuk mendapatkan berbagai kebutuhannya untuk tumbuh. Bisa juga ditempatkan dekat pagar yang tinggi di rumah Anda.

Biasanya Anggrek tumbuh di batang pohon seperti pohon kelapa. Karenanya, beberapa penyuka Anggrek membuat tempat dari batang pohon kelapa yang telah dipotong. Selain itu, jika menanamnya dipot, tanaman ini dapat tumbuh bukan dengan tanah, tetapi menggunakan arang. Kemungkinan ada zat dari arang yang berguna. Anggrek juga bisa tumbuh di serabut kelapa.

Anggrek Papua, sumber : Alif.ID
Anggrek Papua, sumber : Alif.ID

Selain media tanam atau tempat tumbuhnya yang baik, tumbuhan ini perlu ditempatkan pada lokasi yang mendapat akses sinar matahari sekitar 50 – 70 %. Meskipun begitu, tidak jarang kita menemukan Anggrek di lokasi indoor. Biasanya meskipun indoor tempat tumbuhnya tetap mendapatkan akses sinar matahari yang cukup.

2. Menyiram secara berkala

Sebaiknya, lakukan penyiraman secara rutin dua kali sehari, yakni ketika pagi dan sore hari. Anda tidak perlu menyiram kalau pada hari itu turun hujan lebat. Lakukan rutinitas tersebut setiap jam 07.00-09.00 pagi dan sore hari pada pukul 15.00-17.00.

Hindari menyiramkan air terlalu banyak karena akan merusak struktur tanaman. Bahkan bisa berakibat meningkatkan kelembapannya sehingga anggrek membusuk dan ditumbuhi jamur dan bakteri.

3. Berikan pupuk dan nutrisi

Berikan pupuk pada bunga anggrek yang baru saja bertunas dan banyak bunganya. Pilih pupuk yang mengandung unsur hara tinggi. Perlu diingat, memberikan pupuk tidak boleh berlebihan karena dapat menyebabkan tanaman kerdil. Berikan pupuk kurang lebih 3 kali seminggu.

Selain itu adalah nutrisi yang dibutuhkan, salah satunya agar memilikii bunga yang indah. Berikanlah ZPT atau hormon gibrelin. Zat inilah yang memacu pertumbuhan bunga anggrek. Selain itu Anda juga bisa menyemprotkan air kelapa.

Untuk melindungi dari serangan hama dan serangga, Anda bisa memberikan pestisida dan insektisida seminggu sekali. Begitu pula ketika terserang jamur, berikan fungisida dan untuk bakteri gunakan bakterisida.

Itu dia berbagai informasi menarik seputar tanaman hias, manfaat serta tips merawat bunga Anggrek. Semoga bisa menjadi inspirasi dan wawasan tambahan untuk Anda. Simak berbagai informasi lainnya di Gogreen Garden Jogja. Kami rekomendasikan artikel tanaman gantung ini untuk Anda baca selanjutnya.

Leave a Comment

Tukang Taman Berpengalaman.